Kingdom (Animalia)

     Dunia hewan dapat dibagi ke dalam hewan tak bertulang belakang (avertebrata) dan hewan bertulang belakang (vertebrata).

1. Avertebrata:
1. 1. Porifera (hewan berpori)
Ciri-ciri:
- Terdapat pori pada permukaan tubuh sebagai saluran air ke dalam tubuh.
- Rangka tubuh terdapat di luar yang tersusun dari duri-duri.
- Di dalam saluran air, terdapat sel-sel berbulu cambuk (flagela) yang disebut koanosit.
- Hidup di air yang jernih, kebanyakan hidup di laut.

     Porifera dibagi menjadi 3 kelas, yaitu:
1. 1. 1. Calcarea, contoh: Cycon



1. 1. 2.  Hexactinelida, contoh: Euplectella


1. 1. 3. Demospongia, contoh: Euspongia



1. 2. Coelenterata (hewan berongga)
Ciri-ciri:
- Tubuh berongga seperti kantung.
- Pada bagian atas terdapat mulut (ostium) yang dikelilingi oleh tentakel.
- Setiap tentakel mengandung sel-sel beracun, yaitu knidoblas.
- Pada knidoblas terdapat nematokis, yaitu benang berduri dan beracun.
- Bentuk tubuh terdiri dari polip dan medusa.
- Rangka tersusun dari zat kapur.

Coelenterata terdiri dari 3 kelas, yaitu:
1. 2. 1. Hydrozoa, contoh: Hydra, Obelia, Physalia

Hydra

Obelia

Physalia
1. 2. 2. Scyphozoa, contoh: ubur-ubur

 
1. 2. 3. Anthozoa, contoh: Acropora




1. 3. Platyhelminthes
Ciri-ciri:
- Tubuhnya pipih, simetris bilateral.
- Mempunyai satu lubang mulut, tanpa dubur.
- Alat ekskresi berupa sel api.
- Pada umumnya bersifat parasit pada hewan dan manusia.

Platyhelminthes terdiri dari 3 kelas, yaitu:
1. 3. 1. Turbelaria, contoh: Planaria


1. 3. 2. Trematoda, contoh: Fasciola hepatica


1. 3. 3. Cestoda, contoh: Taenia saginata, Taenia solium

Taenia saginata

Taenia solium

1. 4. Nemathelminthes (cacing gilig)
Ciri-ciri:
- Bentuk tubuh bulat panjang dengan ujung meruncing.
- Kulit licin, tertutup lapisan lilin.
- Tubuh simetris bilateral, tidak bersegmen.
- Hidup bebas.
- Bersifat parasit pada tumbuhan dan hewan.
Contoh:
1. 4. 1. Ascaris lumbricoides (cacing perut)


1. 4. 2. Oxyuris vermicularis (cacing kremi)


1. 4. 3. Ankylostoma duodenale (cacing tambang)


1. 5. Annelida (cacing gelang)
Ciri-ciri: 
- Dinding tubuh terdiri atas 3 lapisan (triploblastik).
- Tubuh metameri (setiap segmen memilki organ tubuh yang tetap bergandengan dan terkoordinasi).
- Hermafrodit.

Annelida terdiri dari 3 kelas, yaitu:
1. 5. 1. Hirudinae, contoh: Hirudo medicinalis (lintah)


1. 5. 2. Polychaeta, contoh: Nereis, Eunice

Nereis

Eunice (Eunice aphroditois)

1. 5. 3. Oligochaeta, contoh: Lumbricus terestris (cacing tanah)
 



1. 6. Arthropoda (hewan berbuku-buku)
Ciri-ciri:
- Tubuh bersegmen, terdiri atas kepala, dada, dan perut (abdomen).
- Tubuh terbungkus rangka luar.
- Kaki berbuku-buku.
- Tubuh simetris bilateral.
- Sistem peredaran darah terbuka.
- Sistem saraf tangga tali.
- Bermata tunggal atau majemuk.

Terdiri atas 4 kelas:
1. 6. 1. Insecta (serangga)
 
Kupu-kupu biru (Morpho menelaus)

Nyamuk Aedes Aegypti

Lebah madu (Apis mellifera)

1. 6. 2. Crustacea (udang-udangan)

Lobster (Homarus americanus)

Kepiting (Gecarcinus quadratus)

Udang (Penaeus monodon)

1. 6. 3. Arachnida (laba-laba)

Laba-laba (Araneus diadematus)

Kalajengking hutan asia (Heterometrus spinifer)

1. 6. 4. Myriapoda (lipan)

Lipan (Lithobius forficatus)

1. 7. Mollusca (hewan lunak)
Ciri-ciri:
- Tubuh lunak dan berlendir.
- Tubuh terdiri atas kepala dan perut.
- Tubuh dilindungi cangkang berupa zat kapur.
- Hidup di darat, air laut, dan air tawar.

Terdiri atas 3 kelas:
1. 7. 1. Lamellibranchiata (kerang-kerang)

Kerang (Anadara granosa)

1. 7. 2. Cephalopoda (cumi-cumi)

Cumi (Sepioteuthis lessoniana)
Sotong (Sepia latimanus)

1. 7. 3. Gastropoda (siput)

Siput (Helix pomatia)
1. 8. Echinodermata (hewan berkulit duri)
Ciri-ciri:
- Tubuh diselimuti kerangka luar berupa zat kapur dengan duri-duri kecil.
- Bergerak dengan kaki ambulakral.
- Alat pernapasan berupa insang.

Terdiri atas 5 kelas:
1. 8. 1. Asteroidea, contoh: bintang laut

Bintang laut merah (Protoreaster linckii)

1. 8. 2. Echinoidea, contoh: landak laut

Landak laut (Echinus melo)

Landak laut hitam (Diadema antillarum)

1. 8. 3. Ophiuroidea, contoh: bintang ular

Bintang ular hijau (Ophiarachna incrassata)

1. 8. 4. Crinoidea, contoh: lilia laut

Lilia laut (Ptilocrinus pinnatus)

1. 8. 5. Holothuroidea, contoh: teripang

Teripang dari laut mediterania

2. Vertebrata:
2. 1. Pisces (ikan):
Ciri-ciri:
- Hidup di dalam air.
- Bergerak menggunakan sirip.
- Bertelur, pembuahan di luar tubuh induk.
- Bernapas menggunakan insang.
- Tubuh bersisik dan memiliki gurat sisi.

Ikan cupang (Betta splendens)

2. 2. Amphibi:
Ciri-ciri:
- Hidup di dalam air dan di darat.
- Kulit tipis tertutup lendir.
- Dua pasang kaki yang memiliki selaput renang.
- Berdarah dingin (poikiloterm).
- Bernapas menggunakan kulit, insang, atau paru-paru.
- Pembuahan luar.

Katak Australia (Litoria caerulea)
 
2. 3. Reptilia (hewan melata)
Ciri-ciri:
- Tubuh tertutup oleh kulit kering berupa zat tanduk.
- Bernapas dengan paru-paru.
- Berdarah dingin.
- Pada umumnya bergerak dengan dua pasang kaki atau sirip, sedangkan pada ular dengan otot perut.
- Pembuahan di dalam tubuh induk.

Buaya nil (Crocodylus niloticus)

Penyu hijau (Chelonia mydas)

2. 4. Aves (burung):
Ciri-ciri:
- Tubuh ditutupi bulu.
- Memiliki sepasang kaki dan sayap
- Pada kepala terdapat mata, hidung, dan paruh.
- Memiliki tembolok dan kloaka pada alat pencernaan.
- Memiliki kloaka sebagai organ reproduksi, sekresi, dan ekskresi.
- Suhu tubuhnya tetap atau berdarah panas (homoiterm).

Kakatua putih (Cacatua alba)

2. 5. Mammalia:
Ciri-ciri:
- Memiliki kelenjar susu (mammae).
- Ada yang hidup di darat dan ada yang hidup di air.
- Memiliki rambut.
- Berdarah panas (homoiterm).
- Pembuahan dalam (internal).
- Bernapas dengan paru-paru.
- Memiliki sepasang kaki dan tangan, sayap, atau sirip.

Gajah asia (Elephas maximus)

Jerapah (Giraffa camelopardalis)

0 comments:

Post a Comment

Let me know about your opinions or just ask, calm down, I won't bite..

Cool Blue Outer Glow Pointer
Powered by Blogger.